ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN GULA SEMUT DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA THE CONSUMER PREFERENCE ANALYSIS OF BROWN SUGAR PURCHASES IN SPECIAL REGION OF YOGYAKARTA

Dewi, Meita Puspa and Millaty, Marosimy and Pratiwi, Liana Fatma Leslie and Puspitasari, Yunita (2022) ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN GULA SEMUT DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA THE CONSUMER PREFERENCE ANALYSIS OF BROWN SUGAR PURCHASES IN SPECIAL REGION OF YOGYAKARTA. Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (JEPA), 06 (04). pp. 1227-1235. ISSN 2598-8174

[img] Text
preferensi.pdf

Download (239kB)
Official URL: https://jepa.ub.ac.id/index.php/jepa/article/view/...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik konsumen produk gula semut, menganalisis atribut produk gula semut yang menjadi preferensi konsumen dan menganalisis atribut yang paling dipertimbangkan konsumen dalam keputusan membeli produk gula semut. Penelitian dilakukan di Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 1 Juni – 1 Agustus 2021. Penelitian ini dilakukan kepada responden yang pernah membeli produk gula semut dengan jumlah 100 orang. Atribut yang diamati pada penelitian ini adalah harga, kemasan, manfaat untuk kesehatan, kandungan gizi, inovasi kandungan rempah-rempah. Kadaluwarsa, pengawet, merek, keorganikan, kehalalan, bentuk, ukuran, warna, rasa, aroma, estetika, kelarutan, kebersihan, daya tahan, promosi, kemudahan didapat dan diskon. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan convenience sampling menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis multi atribut fishbein. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) Sikap konsumen terhadap atribut gula semut yang dipertimbangkan dalam memilih produk gula semut di Kota Yogyakarta secara berturut-turut dari yang paling dipertimbangkan sampai dengan kurang dipertimbangkan yaitu (2) kehalalan, kebersihan, manfaat untuk kesehatan, daya tahan, kandungan gizi, kadaluwarsa, rasa, keorganikan, kemudahan didapat, aroma dan kelarutan. Konsumen memilih kehalalan sebagai atribut yang paling diutamakan ketika melakukan pembelian gula semut.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Atribut Produk, Gula Semut, Multi atribut Fishbein, Preferensi Konsumen
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences
Depositing User: Tri Yuliani
Date Deposited: 05 Dec 2022 07:40
Last Modified: 05 Dec 2022 08:01
URI: http://repository.unu-jogja.ac.id/id/eprint/273

Actions (login required)

View Item View Item