Multimedia interaktif pembelajaran bahasa Inggris materi “Expressions” pada siswa sekolah menengah pertama

Atibrata, Tyas Gita and Nugroho, Wahyu and Azmi, Ulul (2019) Multimedia interaktif pembelajaran bahasa Inggris materi “Expressions” pada siswa sekolah menengah pertama. LingTera, 2 (6). pp. 172-181.

[img] Text
Lingtera Tyas.pdf

Download (421kB)
Official URL: https://journal.uny.ac.id/index.php/ljtp/article/v...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah produk berupa multimedia interakif pembelajaran bahasa Inggris materi Expressions pada siswa kelas VIII SMP Ali Maksum Yogyakarta dan mengetahui keefektifan produk multimedia interaktif dalam pembelajaran. Penelitian dan pengembangan (research and development) merupakan jenis penelitian yang berorientasi pada produk. Model yang digunakan oleh peneliti dalam pengembangan ini adalah model pengembangan Borg dan Gall. Model ini memiliki 10 tahapan pengembangan. Kesepuluh tahap tersebut sebagai berikut. (1) research and information collecting. (2) Planning. (3) developing preliminary form of product. (4) Preliminary field testing. (5) Main product revision. (6) main field testing. (7) operational product revision. (8) operational field testing. (9) final product revision. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa penilaian siswa serta peningkatan pemahaman materi expressions pada siswa maka multimedia interaktif ini layak dan sesuai digunakan dalam pembelajaran di kelas. Validasi materi mendapat skor 4,2 dengan kategori baik, validasi media mendapat skor 4,4 dengan kategori sangat baik. Terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara yang menggunakan multimedia interaktif dengan yang tidak menggunakan multimedia interaktif. Kata Kunci: pengembangan media; multimedia interaktif; media pembelajaran; bahasa Inggris

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: pengembangan media; multimedia interaktif; media pembelajaran; bahasa Inggris
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Tri Yuliani
Date Deposited: 27 Apr 2022 04:20
Last Modified: 27 Apr 2022 04:20
URI: http://repository.unu-jogja.ac.id/id/eprint/196

Actions (login required)

View Item View Item